Skip to main content

Puisi Lingkaran Cinta | Kumpulan Puisi Tentang Cinta

Puisi Lingkaran Cinta | Kumpulan Puisi Tentang Cinta

Puisi dan kata bijak, Puisi lingkaran cinta. Cinta adalah sebuah perasaan yang tumbuh dari dalam hati, Dan perasaan ini diberikan Tuhan kepada sepasang manusia untuk saling mencintai, memiliki, memenuhi, dan saling mengerti satu sama yang lain.

Datangnya cinta tak dapat dipaksakan, sebab cinta hanya akan ada ketika kedua belah pihak saling menerima dan mengerti dengan keadaan.

Dan cinta tak bisa berjalan dengan romantis dan mesra apabila salah satu pihak mementingkan dirinya sendiri.

Dan berkaitan dengan kata kata cinta puisi cinta yang dipublikasikan blog puisi dan kata bijak adalah kumpulan puisi tentang cinta.
Lingkaran cinta adalah salah satu judul puisi, dari lima puisi puisi cinta yang dipublikasikan di kesempatan ini.

Dan berikut ini dalah daftar judul kumpulan puisi tentang cinta yang diterbitkan puisi dan kata bijak diantaranya:

  • Puisi Kehancuran
  • Puisi Petiklah
  • Puisi Lingkaran cinta
  • Puisi Hindarilah kebᥱjatan
  • Puisi rahasia cinta

Lima judul puisi cinta yang dirangkai dari kumpulan kata kata puisi tentang cinta dan berbagai kata kata puisi yang berkaitan dengan kata cinta.


Kumpulan Puisi Tentang Cinta

Salah satu penggalan bait dari kelima puisi tentang cinta yang dipublikasikan puisi dan kata bijak.

"Kasihmu terukir di senja Menggapai langit biru Temaran malam terang melingkar pada setiap waktu membias tak ada keraguan bersemayam dalam relung".

Selengkapnya dari bait ini, disimak saja puisi-puisinya berikut ini.


PUISI LINGKARAN CINTA
Karya : Siamir Marulafau

Kasihmu terukir di senja
Menggapai langit biru
Temaran malam terang
Melingkar pada setiap waktu

Kasih kupetik membias
Tak ada keraguan
Rindu bersemayam selalu
Relung tak berdebar

Meskipun bumi berputar
Kasih cintamu tak bagaikan roda
Apakah mungkin?
Jika helai napas berdeduh

Meskipun tergulung ombak
Akan mencuat di permukaan
Rasa kasih membenih dalam kalbu
Sepanjang rindu tak berpaling
Kau dan aku tertanam dalam selera

sm/25/01/2017


PUISI KEHANCURAN
Karya :siamir marulafau

Di ujung kehancuran
Rupiahku melemah
Semakin tak terasa

Tak bisa bersaing
Hanya berceloteh
Di kala daya tak seberapa
Akan kemana kubelanjakan?

Mengukir kepedihan
Mencabik kekuatan
Kelemahan memuncak selalu
Tak bisa naik gunung

Apa yang kuperbuat?
Hanya melahap di tong sampah
Daya beli terukur
Menahan perut kosong
Melirik pada pring kosong
Apakah bunuh diri?
Tuhan tak akan ridho

sm/24/01/2017


PUISI PETIKLAH
Karya:siamir marulafau

Aku hanya sekuntum bunga
Tak akan mau bicara banyak
Jika dikau petik
Petiklah sepuas hatimu
Asalkan tangkainya dipatahkan jangan

Apakah mungkin?
Jika dikau simpan di dalam lemari
Kapan dinikmati?
Aromanya membuat insan gila

Jangan direnungkan pada rembulan malam
Cahayanya tak akan benderang
Jika coin dilecehkan
Diagungkan boleh
Seiring janjinya tak sirna di bumi kelam

sm/25/01/2017


PUISI HINDARILAH K E B Ē J A T A N
Karya :siamir marulafau

Hanya bisikan cinta-Mu
Membuat saya gemetar
Mengingatkan terhindar dari kebᥱjatan
Terhindar dari jurang neraka
Terhindar dari kehancuran

Sungguh hidup berarti
Jika ayat-ayat-Mu membias dalam jiwa
Sebelum tertidur dengan alam kujelajahi
Sebelum terang jadi gelap

Sebelum hayat terkandung dalam tanah
Sebelum dunia bergulir jadi debu
Dan itulah titik pesan

sm/26/01/2017


PUISI RAHASIA CINTA
siamir marulafau

Ini hanya rahasia antara kau dan aku
Tak satu pun helai daun tak membungkus
Jika kisah cintamu terselimuti dengan ucapan manisku
Meskipun garam lautan enggan menggaraminya

Di suatu saat napasmu mengikat helai napasku
Tak akan dimungkiri...
Betapa kasih tak terhingga tercurah di rembulan malam
Meskipun alam bernuansa kelam

Hati sanubari tak akan berlayar ke seberang pulau
Jika hati terpatrik sambil mendayung
Perjuangan tak akan sia-sia
Dengan renungan kasih membias sepanjang hayat

sm/02/07/2017


Demikianlah puisi lingkaran cinta beserta tiga judul puisi yang lain. Simak/baca juga puisi berikutnya di blog ini, semoga diatas menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.