Skip to main content

#2 Puisi Tema Dilema

#2 Puisi Tema Dilema

Puisi dan kata bijak - Dua judul puisi tema dilema antara lain:

  1. Puisi dilema
  2. Puisi dilema dilamun

Puisi tentang dilema adalah jenis puisi yang mengungkapkan konflik batin atau ketidakpastian dalam pikiran dan perasaan. Puisi bertema dilema semacam ini sering kali mencoba merangkum perasaan yang pertentangan antara dua pilihan.

Biasanya, puisi dilema menciptakan suasana ketidakpastian atau kebingungan yang bisa terkait dengan berbagai aspek kehidupan, seperti cinta, moral, atau konflik dalam diri seseorang.

Sebagaimana pengertian dilema adalah istilah yang biasa merujuk kepada suatu kondisi yang menyulitkan yaitu tentang munculnya sebuah masalah yang menawarkan dua kemungkinan, di mana keduanya sama-sama tidak praktis untuk diterima.

Dalam permasalah cinta kata kata tentang dilema sering dijumpai seperti dilema cinta segitiga dilema hati dan lain lain yang sering membuat bingung para pelaku cinta untuk memilih satu diantara dua pilihan, yang harus di pilih.

Dua judul puisi dilema

Bagaimana kata kata puisi dilema antara dua pilihan dalam puisi tentang dilema dipublikasikan blog puisi dan kata bijak.

Apakah bermakna seperti puisi cinta dan dilema atau puisi dilema kehidupan cinta segitiga, selengkapnya disimak saja berikut ini

Puisi Dilema

Sudahku coba untuk melupakan.
dan telahku coba untuk membenci.
tapi bayangan dirimu selalu hadir.
fikiranku yang tak menentu membuat hatiku risau.

mengapa kau ada dan terus.
membayangiku?.
bimbang rasa ini.
perasaan tak pasti..

oohhh...
haruskah aku tentukan?
atuaku harus melupakan.
sungguh dilemakini terus membayangiku
tak dapt kutentukan sikap ini
delema kini telah merasuki
hati ini


PUISI DILEMA DILAMUN
By: Ale

Mengerti aku kau mau
Biar pengap lalu
Cair dalam hatimu
Teka teki kaku

Kelak kuak ku
Bias bius bisu
Seru haru biru
Curahan risau

Terserap halau
Lamun sunyi waktu
Riuh rendam kalbu
Kerontang lelah debu

Kuyup merekah lugu
Belit belenggu ragu
Hanyut hempas pilu
Hampa cita satu

Penuh lepas semu
Gelisah gempita rindu
Gemilau gurau galau
Antara daun daun hijau

Cipanas, 09-02-2015

Demikianlah dua judul puisi dilema, baca juga puisi puisi yang lain yang ada di blog ini, semoga anda yang sedang dilema dapat terhubur dengan dua puisi tentang dilema, terima kasih sudah berkunjung membaca puisi dilema.