Skip to main content

Puisi Tanyaku Adalah Jawaban

Puisi Tanyaku Adalah Jawaban
Puisi tanyaku adalah jawaban. kalimat ini dapat diartikan permintaan suatu keterangan atau meminta penjelasan atau bertanya memperjalas sesuatu. tanyaku adalah jawaban dapat disimpulkan orang yang berkata sudah mengetahui jawaban yang akan di beerikan orang yang di tanya.

Tanyaku adalah jawaban satu dari tiga puisi di kesempatan ini, adapun masing masing judul puisinya antara lain.
  • Puisi tanyaku adalah jawaban
  • Puisi tanyaku
  • Puisi aku adalah
Salah satu penggalan baitnya. "Mereka menjawabnya dengan dalil, sementara aku masih menyimpan sebagian tanya, Berjuta cerita menghiasi malam, Meski lolong binʌtang jalʌng merobek heningnya, Namun kisah demi kisah terukir masih terukir". Selengkapnya dari bait ini. silahkan di simak kelanjutan puisinya berikut ini.

PUISI TANYAKU ADALAH JAWABAN

Public figur itu berlalu
Sekelebat eʋforia tumpah ruah
Kata kata empati bersusun rapi dari tengah ke tepi
Ini seperti pᥱrmainan kata para pejabat bertirah suci
Ketika puluhan makam menjadi rata terinjak riuhnya empati

Tanyaku takjub bersama segelintir sisa
Siapakah empati?
Sejak kapan duka menjadi ajang perlombaan airmata?
Apakah kabar duka selalu menciptakan pahala baru ?

Di sana ada ribuan kabar duka setiap harinya.
Kebaikan mereka seakan tanpa, tersembunyi dari jilatan kamera.

Lalu mereka menjawabnya dengan dalil
Sementara aku masih menyimpan sebagian tanya juga dengan dalil

TanjungPandan - Maret2015


Puisi Tanyaku
Penyair Kecil

Tanyaku di ujung temu
Harap menabur suka
Akhirnya kita ramu
Selaksa mata restui kita berdua
Berc!nta di bawah sajak-sajak rembulan purnama

Kata-kata menjelma
Disaksikan taman-taman menguning malam
Kita berdua bercerita, merestui kalian yang
menyaksikan kita
Dalam hikayat romantisme cinta kita

Jakarta 14 Mei 2015.


PUISI AKU ADALAH
Oleh : Pena Usang Sang Penyair

Aku adalah senja
Warna indah layung jingga mengurung bumi
Tapi malam menyeretku
Sehingga aku tenggelam di peluknya

Aku adalah malam
Gelapku menikam jiwa
Tapi rembulan meminangku
Hingga cahaya menepis pekatnya

Berjuta cerita menghiasi malam
Meski lolong binʌtang jalʌng merobek heningnya
Namun kisah demi kisah terukir disunyinya
Hingga warna sang fajar menjilat pagi dengan hangatnya

Aku adalah aksara
Penghias kanvas putih sang penyair
Rangkaian kata indah tertata dari ruang hati
Muntahan tinta pena menjelma menjadi abjad-abjad
Hingga ruh perindu merasuki untaian kata, dan syair indahpun tercipta

"Aku Adalah"

Jakarta : 26-04-2015

Demikianlah puisi tanyakku adalah jawaban. Simak/baca juga puisi puisi yang lain di blog ini. Semoga puisi di atas menghibur dan bermanfaat. Sampai jumpa di artikel puisi selanjutnya. Tetap di blog puisi dan kata bijak menyimak/membaca puisi puisi yang kami update. Terima kasih sudah berkunjung.